Pemprov Lampung Dorong Literasi Digital Guru Lewat Program AI Goes to School

- Jurnalis

Kamis, 21 Agustus 2025 - 12:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Serambi Lampung.com – Pemerintah Provinsi Lampung terus berupaya dalam pengembangan literasi digital pada dunia pendidikan. Melalui kegiatan AI Goes to School yang digelar di Aula SMA Negeri 14 Bandar Lampung, pemerintah Provinsi Lampung menekankan pentingnya penguasaan Artificial Intelligence (AI) bagi para tenaga pendidik sebagai upaya menghadapi tantangan zaman. Kamis (21/8/2025).

Wakil Gubernur Lampung, Jihan Nurlela, hadir langsung membuka kegiatan yang diinisiasi oleh Masyarakat Anti Fitnah Indonesia (Mafindo) Lampung.

Dalam sambutannya, Wagub Jihan menyampaikan apresiasinya kepada Mafindo yang telah memberikan kontribusi nyata untuk peningkatan kualitas pendidikan di Provinsi Lampung.

Menurut Jihan, dunia pendidikan saat ini tengah menghadapi disrupsi teknologi yang luar biasa cepat. Oleh karena itu, guru tidak hanya dituntut mengajar sesuai kurikulum, tetapi juga harus terus belajar agar tidak tertinggal dengan siswanya.

“Jadi memang betul sebagai guru itu prinsipnya Long Live learner, jadi seumur hidup kita itu akan kita dedikasikan untuk terus belajar, karena ilmu pengetahuan itu akan terus update, ilmu pengetahuan itu akan terus berkembang,” terang Jihan.

Guru diharapkan menjadi pembelajar sepanjang hayat (Long Life Learner). Ilmu pengetahuan terus berkembang, dan AI hadir sebagai mitra yang dapat membuat proses belajar lebih efektif dan efisien. Wagub Jihan menegaskan kepada para guru agar memanfaatkan teknologi dengan maksimal.

Ia menambahkan bahwa pemanfaatan AI dapat diaplikasikan pada berbagai mata pelajaran, termasuk bahasa Inggris, di mana siswa dapat berlatih percakapan secara mandiri melalui aplikasi berbasis AI, sementara guru berperan sebagai pembimbing dan pengawas.

Baca Juga :  Wali Kota dan Wakil Wali Kota Metro Terpilih Ikuti Gladi Resik Pelantikan di Istana Negara

Jihan menegaskan bahwa AI bukanlah ancaman bagi profesi guru, melainkan alat bantu yang dapat menunjang proses pembelajaran. Dengan teknologi ini, guru dapat mengelola kelas dengan lebih efektif, meningkatkan kualitas interaksi dengan siswa, serta mempercepat pencapaian tujuan belajar.

“Perkembangan teknologi hari ini jangan menjadi penghalang, tetapi penunjang. Kita harus memanfaatkannya untuk meningkatkan kualitas pendidikan agar siswa kita tidak hanya cerdas secara akademis tetapi juga melek teknologi,” kata Jihan.

Selain itu, Pemprov Lampung juga tengah mendorong implementasi kurikulum baru yang meliputi pengenalan coding dan berbagai keterampilan digital lainnya untuk mencetak generasi yang adaptif terhadap perubahan zaman.

“Jadi mari kita buktikan bahwa Lampung memiliki ragam kekayaan termasuk ragam kekayaan ilmu yang bisa kita ajarkan kepada anak didik kita, kita enggak boleh lagi ketinggalan dengan daerah-daerah lain, kita buktikan anak didik kita yang ada di sekolah-sekolah ini bisa menjadi Sumber Daya yang berdaya saing seperti visi yang dipunyai oleh Bapak Gubernur Lampung,” pungkasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Plt. Koordinator Wilayah Mafindo Lampung, Yoga Pratama, menyampaikan bahwa program AI Goes to School merupakan bagian dari gerakan nasional yang dilaksanakan di berbagai daerah di Indonesia dengan dukungan Google.org dan ASEAN Foundation.

Baca Juga :  ASDP Diminta Evaluasi! Pengguna Protes Tarif Parkir Pelabuhan Eksekutif

“Selain Lampung, program ini juga dilaksanakan di Aceh, Padang, dan Bengkulu. Ke depan, kami akan memperluas ke Riau dan daerah lainnya dengan skala yang lebih besar. Tujuan kami adalah memperkuat literasi digital tidak hanya di kalangan guru, tetapi juga mahasiswa dan orang tua,” ungkap Yoga.

Yoga juga menyebutkan bahwa kegiatan ini menghadirkan dua trainer nasional, yaitu Desta Ardiansyah dan Arif Nurul Aziz, yang memberikan materi terkait pemanfaatan AI di dunia pendidikan.

Sementara itu, Kepala SMA Negeri 14 Bandar Lampung, Hendra Putra, S.Pd., M.Pd., mengungkapkan rasa bangganya karena sekolah yang dipimpinnya menjadi tuan rumah acara ini. Menurutnya, kegiatan ini sangat relevan untuk menjawab tantangan perkembangan teknologi informasi di era digital.

“Kegiatan ini sangat penting dalam mengantisipasi perkembangan teknologi informatika di masa depan. Kami berharap para peserta dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk menambah wawasan dan meningkatkan kompetensi dalam penggunaan teknologi,” ujar Hendra.

Pemprov Lampung berkomitmen untuk mengintegrasikan literasi digital dan pemanfaatan AI ke dalam dunia pendidikan secara merata. Upaya ini sejalan dengan visi Gubernur Lampung untuk mencetak sumber daya manusia yang memiliki daya saing, adaptif terhadap teknologi, dan siap menghadapi tantangan global.

(Dinas Kominfotik Provinsi Lampung).

Follow WhatsApp Channel serambilampung.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Rapat pemantauan dan evaluasi pelaksanaan Program Pemberantasan Korupsi
Wahidin Amin Gantikan Dulkahar
PBPI Lampung Resmi Bergabung di KONI, Siap Majukan Olahraga Padel di Bumi Ruwa Jurai
Munir Apresiasi Rombongan Terbanyak dari PWI Lampung di Pelantikan Pengurus PWI Pusat
BNN Kabupaten Lampung Selatan Tes Urine Pegawai Setdakab Lamsel
Ruang Salat Wanita Di Kantor Bupati Lamsel Masih Transfran
Program MBG Terganggu, Gubernur Lampung Fokus Perketat Pengawasan dan Pasokan Pangan
H. Tomy Rianta Putra Pimpin PBPI Lampung Periode 2025–2029, Siap Genjot Pembibitan Atlet
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 7 Oktober 2025 - 14:13 WIB

Rapat pemantauan dan evaluasi pelaksanaan Program Pemberantasan Korupsi

Selasa, 7 Oktober 2025 - 08:48 WIB

Wahidin Amin Gantikan Dulkahar

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 15:49 WIB

PBPI Lampung Resmi Bergabung di KONI, Siap Majukan Olahraga Padel di Bumi Ruwa Jurai

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 11:11 WIB

Munir Apresiasi Rombongan Terbanyak dari PWI Lampung di Pelantikan Pengurus PWI Pusat

Jumat, 3 Oktober 2025 - 15:04 WIB

BNN Kabupaten Lampung Selatan Tes Urine Pegawai Setdakab Lamsel

Berita Terbaru

Rapat pemantauan dan evaluasi pelaksanaan program pemberantasan korupsi, masih terdapat masalah terkait aset daerah. (Foto.Juwantoro)

Lampung Selatan

Rapat pemantauan dan evaluasi pelaksanaan Program Pemberantasan Korupsi

Selasa, 7 Okt 2025 - 14:13 WIB

Ruang Asisten Ekobang Setdakab Lamsel. (Foto.Juwantoro)

Lampung Selatan

Wahidin Amin Gantikan Dulkahar

Selasa, 7 Okt 2025 - 08:48 WIB

Bupati Lampung Selatan Radityo Egi Pratama tengah diwawancarai terkait tes urine yang dilakukan BNN Lamsel, Jumat, 3 Oktober 2025. (Foto.Juwantoro)

Lampung Selatan

BNN Kabupaten Lampung Selatan Tes Urine Pegawai Setdakab Lamsel

Jumat, 3 Okt 2025 - 15:04 WIB