Bank Mandiri dan PWI Lampung Pererat Sinergi Lewat Halal Bihalal 

- Jurnalis

Selasa, 15 April 2025 - 14:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Poto : Jajaran Bank Mandiri Area Bandar Lampung Bersama pengurus dan Anggota PWI Lampung ( dok PWI Lampung).

Poto : Jajaran Bank Mandiri Area Bandar Lampung Bersama pengurus dan Anggota PWI Lampung ( dok PWI Lampung).

Bandar Lampung  – Bank Mandiri Area Bandar Lampung mempererat hubungan kemitraan strategis dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Lampung melalui acara halal bihalal dan diskusi edukatif yang digelar di Rumah Makan Sabah Balau, Bandar Lampung, Selasa (15/4/2025).

Acara berlangsung hangat dan penuh keakraban, dihadiri oleh Ketua PWI Lampung Wirahadikusumah, Kepala Area Bank Mandiri Bandar Lampung Erik Doly, serta sejumlah pimpinan media massa cetak dan online di Lampung.

Dalam sambutannya, Erik Doly menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi momentum penting untuk memperkuat sinergi antara dunia perbankan dan media massa. Menurutnya, media memiliki peran strategis dalam menyampaikan informasi serta meningkatkan literasi dan inklusi keuangan masyarakat.

Baca Juga :  Amalsyah Tarmizi :  PAW Dilakukan Demi Efisiensi dan Kemajuan Olahraga Lampung

“Kami berharap melalui kolaborasi ini, program-program Bank Mandiri dapat lebih dikenal dan dipahami oleh masyarakat Lampung. Media adalah mitra kami dalam menyebarkan informasi yang mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan,” ujar Erik Doly.

Sementara itu, Ketua PWI Lampung Wirahadikusumah menyambut baik inisiatif tersebut dan mengapresiasi komitmen Bank Mandiri dalam menjalin komunikasi yang berkelanjutan dengan insan pers.

“Kami sangat menghargai kemitraan yang dibangun Bank Mandiri. Ke depan, PWI fokus pada peningkatan kualitas SDM wartawan, agar tetap relevan dan profesional di tengah tantangan era digital dan kemajuan teknologi seperti AI,” tutur Wira.

Baca Juga :  Fiberstar Bongkar Tiang Fiber Optik di Lahan Pribadi Setelah Dilaporkan ke Polisi

Ia juga menyoroti pentingnya peran media sebagai agen edukasi publik, terutama dalam menyebarluaskan program-program pemberdayaan masyarakat yang digagas oleh Bank Mandiri, seperti Mandiri Digital, Kredit Usaha Rakyat (KUR), serta edukasi keuangan bagi pelajar dan pelaku UMKM.

Acara ditutup dengan sesi ramah tamah dan diskusi ringan, sebagai bentuk komitmen bersama untuk terus memberikan kontribusi positif bagi pembangunan daerah, khususnya di Provinsi Lampung. (Rls).

 

Follow WhatsApp Channel serambilampung.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Arinal Djunaidi Mengundurkan Diri, KONI Pusat Tunjuk Budhi Darmawan sebagai Plt Ketua KONI Lampung
PWI Lampung Kecam Tindakan Israel yang Tewaskan Jurnalis di Gaza
Apel PTPN I Reg.7, Tuhu Bangun Ingatkan Tantangan Global
PWI Lampung Nyatakan Dukungan Penuh untuk Aksi Bela Palestina Jilid III
Bupati Novriwan Kunjungi Unila Upaya Tingkatkan Sektor Pertanian di Tubaba
Gubernur Lampung Dorong ASN Lebih Adaptif dan Inovatif Hadapi Tantangan Global
PT Kencana Intan Metalindo Gelar Buka Puasa Bersama, Sekaligus Bagikan Doorprize 
Gubernur dan Sejumlah Pejabat Hadir di Acara Buka Puasa Bersama PWI Lampung 
Berita ini 15 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 24 April 2025 - 15:47 WIB

Arinal Djunaidi Mengundurkan Diri, KONI Pusat Tunjuk Budhi Darmawan sebagai Plt Ketua KONI Lampung

Sabtu, 19 April 2025 - 17:13 WIB

PWI Lampung Kecam Tindakan Israel yang Tewaskan Jurnalis di Gaza

Kamis, 17 April 2025 - 14:17 WIB

Apel PTPN I Reg.7, Tuhu Bangun Ingatkan Tantangan Global

Rabu, 16 April 2025 - 17:49 WIB

PWI Lampung Nyatakan Dukungan Penuh untuk Aksi Bela Palestina Jilid III

Rabu, 16 April 2025 - 01:56 WIB

Bupati Novriwan Kunjungi Unila Upaya Tingkatkan Sektor Pertanian di Tubaba

Berita Terbaru

Ketua PWI Lampung di diampungi sejumlah pengurus memberikan cindramta kepada Menko Pangan Zulkifli Hasan ( poto Ist).

Jakarta

Menko Pangan Zulkifli Hasan Siap Hadiri HUT PWI Lampung

Senin, 28 Apr 2025 - 16:39 WIB

Para JCH asal Lampung Selatan tengah mengikuti manasik haji beberapa waktu lalu. Foto.Diskominfo Lamsel

Lampung Selatan

493 JCH Siap Berangkat Ke Tanah Suci Mekah

Senin, 28 Apr 2025 - 15:40 WIB

Pesisir Barat

13 KPM Pekon Padang Haluan Terima BLT Tahap I

Sabtu, 26 Apr 2025 - 09:33 WIB

Tanaman padi alami puso. Foto. Ist

Lampung Selatan

Akibat Banjir, Tanaman Padi Alami Puso

Jumat, 25 Apr 2025 - 17:39 WIB