BPL FC Resmi Jual Tiket, Harga Mulai Rp50 Ribu

- Jurnalis

Senin, 11 Agustus 2025 - 18:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandar Lampung – Bhayangkara Presisi Lampung (BPL) FC resmi membuka penjualan tiket pertandingan dengan harga yang diklaim sangat terjangkau bagi pecinta sepak bola Lampung.

Wakil Asprov PSSI Lampung, Yoga Swara, mengatakan kebijakan harga ini merupakan jawaban atas aspirasi masyarakat yang menginginkan tiket ramah di kantong. “Harga yang diberikan manajemen BPL FC sudah sangat murah, apalagi dengan fasilitas Stadion Sumpah Pemuda yang sudah sangat baik,” ujarnya dalam konferensi pers di Kantor PSSI Lampung, Senin (11/8).

Baca Juga :  Ali Hanafiah Pimpin TI Lampung, Targetkan Prestasi Dunia 

Harga tiket dibagi menjadi beberapa kategori, yaitu:

VIP: Rp200.000 (682 tiket, sebagian milik sponsor)

Tribun Barat: Rp100.000 (873 tiket)

Tribun Timur: Rp75.000 (1.975 tiket)

Tribun Utara & Selatan: Rp50.000 (1.885 tiket per tribun)

Total tiket yang dijual sesuai kapasitas Stadion Sumpah Pemuda mencapai 7.195 kursi, seluruhnya sudah menggunakan sistem singleseat sehingga penonton duduk lebih nyaman.

Baca Juga :  Opera Pool & Cafe Jaring Atlet Biliar Profesional Lewat Tournament 10 Ball

“Kalau dibandingkan harga di kandang tim lain, kita jauh lebih murah,” tegas Yoga.

Yoga juga mengajak seluruh suporter BPL FC untuk menjaga ketertiban dan fasilitas stadion saat mendukung tim. “Kita jaga nama Lampung, dukung dengan kreatif dan tertib,” ujarnya.

Penjualan tiket mulai dibuka Senin (11/8) malam, dan informasi pembelian dapat diakses melalui akun Instagram resmi Bhayangkara FC. (rls).

 

 

 

 

Follow WhatsApp Channel serambilampung.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Keuangan Daerah Fondasi Pembangunan, Gubernur Lampung Ingatkan ASN
Ketua KONI Lampung Terima Audiensi Pengurus Pordasi, Bahas Pembinaan dan Pemanfaatan Arena Kotabaru
KONI Lampung Dorong Kolaborasi Media dengan RRI untuk Kemajuan Olahraga
Ali Hanafiah Pimpin TI Lampung, Targetkan Prestasi Dunia 
Tekwondo Indonesia Lampung Gelar Musprov
Porkab Pringsewu 2025 Resmi Dibuka, Jadi Ajang Penjaringan Atlet Menuju Porprov 2026
Solidaritas Sumatera Menguat, KONI Jambi Nyatakan Dukungan untuk PON 2032 di Lampung–Banten
Camat Kalianda Pastikan Dapur MBG Sukamandi dan Sukajadi Penuhi Standar Lingkungan Hidup
Berita ini 28 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 12 Januari 2026 - 13:12 WIB

Keuangan Daerah Fondasi Pembangunan, Gubernur Lampung Ingatkan ASN

Sabtu, 10 Januari 2026 - 18:05 WIB

Ketua KONI Lampung Terima Audiensi Pengurus Pordasi, Bahas Pembinaan dan Pemanfaatan Arena Kotabaru

Kamis, 8 Januari 2026 - 10:32 WIB

KONI Lampung Dorong Kolaborasi Media dengan RRI untuk Kemajuan Olahraga

Selasa, 6 Januari 2026 - 14:52 WIB

Ali Hanafiah Pimpin TI Lampung, Targetkan Prestasi Dunia 

Selasa, 6 Januari 2026 - 13:18 WIB

Tekwondo Indonesia Lampung Gelar Musprov

Berita Terbaru

PWI Lampung Selatan menggelar rapat persiapan Konferkab.

Lampung Selatan

Persiapan Konferkab PWI Lamsel Sudah 90 Persen

Sabtu, 10 Jan 2026 - 10:24 WIB