Kuasa Hukum Apresiasi Kinerja Polres Lampung Selatan dalam Penanganan Kasus Rudi Suhaimi 

- Jurnalis

Jumat, 24 Januari 2025 - 12:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Rara, Kuasa hukum sekaligus Jubir Rudi Suhaemi

Rara, Kuasa hukum sekaligus Jubir Rudi Suhaemi

SERAMBI LAMPUNG– Kuasa hukum sekaligus juru bicara Rudi Suhaimi Kalianda, Gammelli Rahil, SH, memberikan apresiasi atas kinerja reserse kriminal Polres Lampung Selatan yang telah memeriksa Edi Karnizal, saksi terlapor dalam kasus pengunggahan data pribadi tanpa izin, pencemaran nama baik, dan perbuatan tidak menyenangkan. Kasus ini dilaporkan oleh Rudi Suhaimi, Direktur Radio DBFM 93.0 Kalianda.

“Terima kasih kepada Polres Lampung Selatan atas tahapan-tahapan hukum yang telah dilakukan hingga pemanggilan terlapor Edi Karnizal,” ujar Gammelli Rahil, yang akrab disapa Rara, pada Kamis, 23 Januari 2025. Edi Karnizal sendiri diperiksa oleh penyidik pada Rabu, 22 Januari 2025.

Rara menegaskan bahwa pihaknya hanya mengawal proses hukum dan tidak mencampuri materi pemeriksaan. “Kami hanya fokus pada pengawalan progres dan tahapan perkara ini. Kami yakin dan percaya penuh bahwa aparat penegak hukum bekerja secara profesional dan tegak lurus dalam menegakkan supremasi hukum,” jelas Rara.

Baca Juga :  PWI Lampung Siapkan HUT ke-55 dan Puncak HPN 2025: Angkat Tema Ketahanan Pangan Nasional

Menanggapi pemberitaan di salah satu media yang menyoroti dugaan kelemahan administrasi di Radio DBFM, Rara menolak memberikan komentar lebih jauh. Menurutnya, isu tersebut tidak relevan dengan perkara yang sedang dilaporkan.

“Yang kami laporkan adalah masalah pribadi terkait pengunggahan data dan percakapan pribadi yang merugikan Rudi Suhaimi Kalianda di media sosial. Tidak ada kaitannya dengan kelembagaan radio. Fokus kami adalah pada penghormatan terhadap harkat dan martabat klien kami,” tegasnya.

Rara juga menyebutkan bahwa selama kepemimpinan Rudi Suhaimi, banyak penyiar dan staf yang mengundurkan diri untuk mendapatkan peluang kerja yang lebih baik. “Bahkan banyak yang meminta rekomendasi langsung kepada Pak Rudi untuk bekerja di instansi lain karena kemampuan dan profesionalisme mereka,” tambahnya.

Baca Juga :  Solid! Ketua Cabor Usung Zulhaidir Nahkodai KONI Lampung Selatan

Terkait isu adanya dua kali penerbitan Surat Keputusan (SK) bagi karyawan, Rara menjelaskan hal itu sebagai bentuk administrasi yang wajar. “Kalau ada yang mengundurkan diri, tentu posisinya harus digantikan dengan pekerja baru. Masa orang yang sudah berhenti tetap menerima honor? Itu kan tidak sesuai aturan,” ujar Rara.

Rara menutup dengan menyatakan keyakinannya pada proses hukum yang berjalan. “Kami siap mendukung proses penyidikan dengan menyediakan materi hukum yang dibutuhkan untuk mempercepat penyelesaian perkara ini,” tutupnya. (red)


Follow WhatsApp Channel serambilampung.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

KONI Lampung Gandeng Universitas Teknokrat, Perkuat Pembinaan Atlet Berbasis Sport Science
Lampung Selatan Melaju, Sentuhan Pembangunan Egi–Syaiful Berbuah Prestasi Nasional
Pencabutan HGU SGC Tuai Kritik, Dinilai Rusak Kepercayaan Investor
Gubernur Lampung Silaturahmi ke Kediaman Ketua Karang Taruna Lampung Selatan
Menata Fondasi Prestasi dari Hulu, Langkah Sunyi FORKI Lampung Menuju Panggung Besar
Optik B. Rizki, Solusi Kesehatan Mata Terjangkau di Kotabumi
Ribuan Karateka Ramaikan Kejurprov Gubernur Cup V Lampung
Persiapan Porprov dan Bidding Tuan Rumah PON 2032, KONI Lampung Intensifkan Koordinasi
Berita ini 113 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 19:17 WIB

KONI Lampung Gandeng Universitas Teknokrat, Perkuat Pembinaan Atlet Berbasis Sport Science

Senin, 26 Januari 2026 - 15:43 WIB

Lampung Selatan Melaju, Sentuhan Pembangunan Egi–Syaiful Berbuah Prestasi Nasional

Senin, 26 Januari 2026 - 12:10 WIB

Pencabutan HGU SGC Tuai Kritik, Dinilai Rusak Kepercayaan Investor

Minggu, 25 Januari 2026 - 23:08 WIB

Gubernur Lampung Silaturahmi ke Kediaman Ketua Karang Taruna Lampung Selatan

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:39 WIB

Optik B. Rizki, Solusi Kesehatan Mata Terjangkau di Kotabumi

Berita Terbaru