Opera Pool & Cafe Jaring Atlet Biliar Profesional Lewat Tournament 10 Ball

- Jurnalis

Senin, 6 Januari 2025 - 07:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua POBSI Lampung, Taufan Aditya Irana, dan sejumlah pengurus Poto Bersama para pemenang  (Poto Humas POBSI Lampung).

Ketua POBSI Lampung, Taufan Aditya Irana, dan sejumlah pengurus Poto Bersama para pemenang (Poto Humas POBSI Lampung).

SERAMBI LAMPUNG.COM– Opera Pool & Cafe yang berlokasi di Jalan Way Ngison Nomor 52, Pahoman, Enggal, Kota Bandar Lampung sukses menjaring atlet biliar profesional melalui gelaran Tournament 10 Ball pada 4-5 Januari 2025.

Turnamen yang diikuti 128 peserta dari berbagai kelas Handicap (Hc) 3, 4B, 4N, 4A, 5, dan 6 ini dipimpin oleh mantan atlet biliar Lampung, Andre Johan. Acara ini mendapatkan sambutan antusias dari para peserta dan penggemar biliar di Lampung.

Ketua Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POBSI) Lampung, Taufan Aditya Irana, turut mengapresiasi penyelenggaraan turnamen ini. Kehadiran Taufan dan jajaran pengurus POBSI Lampung menambah semangat peserta dalam berkompetisi.

Baca Juga :  Bupati Lampung Selatan Dukung Pembentukan Kepengurusan PELTI untuk Pengembangan Atlet Tenis

Andre Johan, Ketua Pelaksana Tournament 10 Ball Opera Pool & Cafe, menjelaskan bahwa ini merupakan turnamen perdana yang digelar di awal tahun 2025. Ia berharap ajang ini menjadi pondasi bagi peningkatan semangat atlet biliar di Lampung untuk meraih prestasi di tingkat nasional.

“Turnamen ini adalah bukti nyata bahwa Opera Pool & Cafe berkomitmen mendukung perkembangan olahraga biliar di Lampung dan meningkatkan kualitas atlet-atlet lokal,” ujar Johan.

Setelah melalui persaingan sengit selama dua hari, Adit berhasil keluar sebagai juara usai mengalahkan Erwin di babak final. Posisi semi-finalis ditempati oleh Iwan ATM dan Moelyansyah dari Opera Team.

Baca Juga :  Pebiliar Sumatera Selatan Dominasi Turnamen Bola 9 Open Handicap di Bandar Lampung

Berikut daftar hadiah yang diperebutkan:

Juara 1: Trofi dan uang tunai Rp20 juta

Runner-up: Trofi dan uang tunai Rp8 juta

Semi-finalis: Trofi dan uang tunai masing-masing Rp4 juta

8 besar: Uang tunai Rp1 juta

16 besar: Uang tunai Rp500 ribu

Dengan suksesnya turnamen ini, Opera Pool & Cafe membuktikan diri sebagai salah satu pusat olahraga biliar yang mendukung perkembangan atlet lokal di Lampung. (*)

 

 

Follow WhatsApp Channel serambilampung.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

493 JCH Siap Berangkat Ke Tanah Suci Mekah
Masyarakat Tanjung Sari Antusias Ikuti Penyuluhan Hukum Rusman Efendi Dan Sosialisasi Program Koperasi Merah Putih Bersama LPPM UIM Mandiri
13 KPM Pekon Padang Haluan Terima BLT Tahap I
Akibat Banjir, Tanaman Padi Alami Puso
Drs. H. Muhamad Darmawan, MM Terpilih Aklamasi Sebagai Ketua Pelti Lamsel
Sejumlah Karyawan PT.San Xiong Steel Berunjukrasa di Kantor Disnakertrans Lamsel
Teka-Teki Mundurnya Kadis Pertanian Lamsel Terjawab, Ini Pengakuan Bibit Purwanto
Rekomendasi LKPJ Bupati Tahun 2024 Diserahkan DRPD Tubaba
Berita ini 112 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 15:40 WIB

493 JCH Siap Berangkat Ke Tanah Suci Mekah

Minggu, 27 April 2025 - 08:30 WIB

Masyarakat Tanjung Sari Antusias Ikuti Penyuluhan Hukum Rusman Efendi Dan Sosialisasi Program Koperasi Merah Putih Bersama LPPM UIM Mandiri

Sabtu, 26 April 2025 - 09:33 WIB

13 KPM Pekon Padang Haluan Terima BLT Tahap I

Jumat, 25 April 2025 - 17:39 WIB

Akibat Banjir, Tanaman Padi Alami Puso

Jumat, 25 April 2025 - 14:36 WIB

Sejumlah Karyawan PT.San Xiong Steel Berunjukrasa di Kantor Disnakertrans Lamsel

Berita Terbaru

Ketua PWI Lampung di diampungi sejumlah pengurus memberikan cindramta kepada Menko Pangan Zulkifli Hasan ( poto Ist).

Jakarta

Menko Pangan Zulkifli Hasan Siap Hadiri HUT PWI Lampung

Senin, 28 Apr 2025 - 16:39 WIB

Para JCH asal Lampung Selatan tengah mengikuti manasik haji beberapa waktu lalu. Foto.Diskominfo Lamsel

Lampung Selatan

493 JCH Siap Berangkat Ke Tanah Suci Mekah

Senin, 28 Apr 2025 - 15:40 WIB

Pesisir Barat

13 KPM Pekon Padang Haluan Terima BLT Tahap I

Sabtu, 26 Apr 2025 - 09:33 WIB

Tanaman padi alami puso. Foto. Ist

Lampung Selatan

Akibat Banjir, Tanaman Padi Alami Puso

Jumat, 25 Apr 2025 - 17:39 WIB