Aparat Polres Lamsel Tangkap Pegawai KSOP Yang Ancam Petugas Loket di Bakauheni dengan Airsoft Gun 

- Jurnalis

Sabtu, 4 Januari 2025 - 09:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Lampung Selatan, AKBP Yusriandi Yusrin menunjukan barang bukti senjata jenis Airsoft Gun yang digunakan pelaku untuk mengancam petugas Loket Pelabuhan Bakauheni Lampung ( poto Humas Polres Lamsel ).

Kapolres Lampung Selatan, AKBP Yusriandi Yusrin menunjukan barang bukti senjata jenis Airsoft Gun yang digunakan pelaku untuk mengancam petugas Loket Pelabuhan Bakauheni Lampung ( poto Humas Polres Lamsel ).

Lampung Selatan – Polres Lampung Selatan berhasil mengamankan seorang pegawai Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) berinisial MS (53), yang mengancam petugas loket di Pelabuhan Bakauheni dengan airsoft gun pada Jumat (3/1/2025) dini hari.

Kapolres Lampung Selatan, AKBP Yusriandi Yusrin, menjelaskan bahwa insiden bermula saat MS menggunakan kartu Gate Pass yang sudah tidak berlaku di Traffic 3 Gate. Ketika petugas memproses ulang data kendaraan dan meminta pembayaran tarif Rp 41.000, pelaku marah, mengeluarkan airsoft gun jenis Glock 19 Austria, dan menembakkan senjata tanpa amunisi ke arah depan. Ia juga menodongkan pistol tersebut ke arah petugas.

Baca Juga :  Realisasi PAD Lamsel Telah Tercapai 92,40 Persen

Merasa terancam, petugas segera melaporkan kejadian ini ke KSKP Pelabuhan Bakauheni. Polisi kemudian menangkap MS dan menyita barang bukti berupa airsoft gun.

Pelaku kini ditahan di Mapolres Lampung Selatan dan dijerat Pasal 335 KUHP tentang perbuatan tidak menyenangkan serta Pasal 1 Undang-Undang Darurat Nomor 12 Tahun 1951 terkait kepemilikan senjata api. “Pelaku terancam hukuman hingga 12 tahun penjara,” tegas Kapolres.

Baca Juga :  Pagar Beton dan Pagar Kawat Milik Jalan Tol Di Jebol Kini Jadi Akses Pengusaha

Polres Lampung Selatan terus mengimbau masyarakat untuk menaati aturan yang berlaku di pelabuhan demi menjaga keamanan dan kenyamanan bersama. (*).

 

 

Follow WhatsApp Channel serambilampung.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Gubernur Lampung Silaturahmi ke Kediaman Ketua Karang Taruna Lampung Selatan
Menata Fondasi Prestasi dari Hulu, Langkah Sunyi FORKI Lampung Menuju Panggung Besar
Optik B. Rizki, Solusi Kesehatan Mata Terjangkau di Kotabumi
Ribuan Karateka Ramaikan Kejurprov Gubernur Cup V Lampung
Persiapan Porprov dan Bidding Tuan Rumah PON 2032, KONI Lampung Intensifkan Koordinasi
Arnando Ferdiansyah, Cerita Kader Muda dan Harapan Golkar Lampung Utara
KONI Lampung Dorong Pembinaan Atlet Akuatik Berbasis Sport Science Menuju PON 2028
Pemkab Lamsel Gelar Pembahasan Rencana Pembangunan Rindam XXI Radin Inten
Berita ini 80 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 25 Januari 2026 - 23:08 WIB

Gubernur Lampung Silaturahmi ke Kediaman Ketua Karang Taruna Lampung Selatan

Sabtu, 24 Januari 2026 - 16:54 WIB

Menata Fondasi Prestasi dari Hulu, Langkah Sunyi FORKI Lampung Menuju Panggung Besar

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:39 WIB

Optik B. Rizki, Solusi Kesehatan Mata Terjangkau di Kotabumi

Sabtu, 24 Januari 2026 - 11:17 WIB

Ribuan Karateka Ramaikan Kejurprov Gubernur Cup V Lampung

Jumat, 23 Januari 2026 - 16:45 WIB

Persiapan Porprov dan Bidding Tuan Rumah PON 2032, KONI Lampung Intensifkan Koordinasi

Berita Terbaru

Lampung Utara

Optik B. Rizki, Solusi Kesehatan Mata Terjangkau di Kotabumi

Sabtu, 24 Jan 2026 - 15:39 WIB

Poto: Penampilan peserta di Kejuaraan karate Gubernur cap 2026 (dok KONI LAMPUNG).

Bandar Lampung

Ribuan Karateka Ramaikan Kejurprov Gubernur Cup V Lampung

Sabtu, 24 Jan 2026 - 11:17 WIB