Serambi Lampung.Com – Kabut tebal selimuti sebagian wilayah Kalianda terutama di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) sejak pukul 06.00 WIB, Rabu, 12 Februari 2025.

Akibat kabut tebal tersebut, jarak pandangan mata di Jalinsum pun terbatas. Sehingga, para pengendara roda empat harus menghidupkan lampu, agar tidak terjadi kecelakaan.

Para pengendara baik sepeda motor maupun mobil harus ekstra hati – hati ketika melintasi Jalinsum Kalianda.
Penomena alam tersebut tidak biasa dan belum tentu terjadi sebulan sekali.
Kendati demikian, kabut tebal mulai berangsur – angsur hilang sekitar pukul 07.00 WIB. Apalagi, sang surya (matahari,red) memancarkan sinarnya. (MAN)
