KONI Sumbar Prinsipnya Dukung Lampung–Banten Tuan Rumah PON XXIII 2032

- Jurnalis

Jumat, 30 Januari 2026 - 19:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Koni Lampung saat menerima Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Sumatera Barat ( dok  KONI Lampung).

Koni Lampung saat menerima Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Sumatera Barat ( dok KONI Lampung).

SERAMBI LAMPUNG – Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Sumatera Barat, Hamdanus, menyatakan secara prinsip Sumatera Barat mendukung pencalonan Lampung–Banten sebagai tuan rumah bersama Pekan Olahraga Nasional (PON) XXIII Tahun 2032.

Namun demikian, dukungan tersebut masih menunggu keputusan resmi dari Gubernur Sumatera Barat.

Hal itu disampaikan Hamdanus saat menerima kunjungan tim KONI Lampung di Kantor KONI Sumbar, Jumat (30/1/2026).

“Secara prinsip kami mendukung. Tetapi secara kelembagaan, kami harus melaporkan terlebih dahulu kepada Bapak Gubernur. Apa pun instruksi beliau, akan kami sampaikan secara resmi kepada KONI Lampung,” ujar Hamdanus.

Ia menjelaskan, kunjungan KONI Lampung akan segera dilaporkan kepada Gubernur Sumatera Barat. Pihaknya juga berencana membalas kunjungan tersebut dalam waktu dekat sebagai bentuk silaturahmi antarlembaga olahraga.

Baca Juga :  Kadis Pendidikan Lampung Tegas Larang Pungutan Dana pada Peserta O2SN 2025

Hamdanus menambahkan, sebelumnya KONI Bengkulu juga telah berkunjung ke Sumatera Barat dengan tujuan serupa, yakni mengajak Sumbar menjadi tuan rumah bersama PON XXIII 2032. Usulan tersebut telah dilaporkan kepada Gubernur dan mendapat respons positif.

“Gubernur menyambut baik dan menyatakan Sumatera Barat siap menjadi tuan rumah bersama Bengkulu untuk PON XXIII 2032,” jelasnya.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum II KONI Lampung, Riagus Ria, menyampaikan optimismenya bahwa Sumatera Barat akan memberikan dukungan kepada Lampung–Banten. Ia berharap dukungan tersebut terwujud jika Lampung–Banten maju ke tahap final dan bersaing dengan kandidat dari pulau lain.

Baca Juga :  KONI Lampung Siap Gelar Musprovlub, Pemilihan Ketua Umum Jadi Agenda Utama

“Jika nanti dalam Rakornas Lampung yang maju melawan daerah lain seperti Kalimantan atau Sulawesi, kami yakin Sumatera Barat akan mendukung. Begitu pula sebaliknya, jika Sumatera Barat yang masuk final, Lampung siap memberikan dukungan penuh,” kata Riagus.

Suasana pertemuan berlangsung akrab dan penuh kehangatan. Kedua belah pihak saling bertukar pantun sebagai simbol persahabatan dan semangat kebersamaan dalam memajukan olahraga nasional.

Pantun dari pihak KONI Lampung dibalas oleh Hamdanus dengan pantun khas Minangkabau, menandai eratnya silaturahmi dan komunikasi antarkeduanya. (*)

Follow WhatsApp Channel serambilampung.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

KONI Bengkulu Akan Sampaikan Dukungan PON 2032 ke Lampung
Ketua KONI Lampung Terima Audiensi PW Pagar Nusa Lampung
KONI Lampung Gandeng Universitas Teknokrat, Perkuat Pembinaan Atlet Berbasis Sport Science
Gubernur Lampung Silaturahmi ke Kediaman Ketua Karang Taruna Lampung Selatan
Inkado Star Prestige Lampung Selatan Sabet Emas di Kejurprov Karate Gubernur Cup V 2026
Menata Fondasi Prestasi dari Hulu, Langkah Sunyi FORKI Lampung Menuju Panggung Besar
Ribuan Karateka Ramaikan Kejurprov Gubernur Cup V Lampung
Mirza Dijadwalkan Hadiri Puncak Hari Pers Nasional 2026
Berita ini 7 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 19:14 WIB

KONI Sumbar Prinsipnya Dukung Lampung–Banten Tuan Rumah PON XXIII 2032

Rabu, 28 Januari 2026 - 22:25 WIB

KONI Bengkulu Akan Sampaikan Dukungan PON 2032 ke Lampung

Rabu, 28 Januari 2026 - 15:48 WIB

Ketua KONI Lampung Terima Audiensi PW Pagar Nusa Lampung

Senin, 26 Januari 2026 - 19:17 WIB

KONI Lampung Gandeng Universitas Teknokrat, Perkuat Pembinaan Atlet Berbasis Sport Science

Minggu, 25 Januari 2026 - 23:08 WIB

Gubernur Lampung Silaturahmi ke Kediaman Ketua Karang Taruna Lampung Selatan

Berita Terbaru

Kantor Pertanahan Lampung Selatan (foto.Juwantoro)

Lampung Selatan

Kantah Lamsel Telah Terbitkan 100 ribu Sertipikat Program PTSL

Jumat, 30 Jan 2026 - 18:34 WIB

Poto: Wakil Ketua Umum II KONI Lampung, Riagus Ria, saat mengunjungi KONI Bengkulu ( dok koni lampung).

Daerah

KONI Bengkulu Akan Sampaikan Dukungan PON 2032 ke Lampung

Rabu, 28 Jan 2026 - 22:25 WIB

Poto: Ketua Umum KONI Provinsi Lampung, Taufik Hidayat, bersama Pimpinan Wilayah (PW) Pagar Nusa Lampung (dok KONI lampung).

Bandar Lampung

Ketua KONI Lampung Terima Audiensi PW Pagar Nusa Lampung

Rabu, 28 Jan 2026 - 15:48 WIB