Pj Gubernur Lampung Serahkan Bonus Atlet dan Pelatih PON XXI/2024 Aceh-Sumut

- Jurnalis

Selasa, 4 Februari 2025 - 11:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pj Gubernur Lampung Samsudin menyerahkan Bonus atlet peraih medali PON XXI Aceh-Sumut (dok Humas KONI Lampung).

Pj Gubernur Lampung Samsudin menyerahkan Bonus atlet peraih medali PON XXI Aceh-Sumut (dok Humas KONI Lampung).

SERAMBI LAMPUNG – Pj Gubernur Lampung, Samsudin, secara simbolis menyerahkan bonus kepada atlet dan pelatih Lampung yang berhasil meraih medali dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 Aceh-Sumut. Acara yang berlangsung di Mahan Agung, Kota Bandar Lampung, Senin (3/2) malam, menjadi bentuk apresiasi dari Pemerintah Provinsi Lampung atas perjuangan para atlet dan pelatih.

Sebanyak 102 atlet dan 68 pelatih menerima penghargaan dalam acara bertajuk Malam Dana Penghargaan dan Pembinaan Atlet dan Pelatih Peraih Medali PON Aceh-Sumut 2024. Besaran bonus yang diberikan adalah Rp300 juta untuk peraih medali emas, Rp150 juta bagi peraih perak, dan Rp75 juta untuk peraih perunggu pada kategori perorangan. Sementara itu, pelatih juga mendapatkan penghargaan dengan nominal setengah dari bonus atlet, yakni Rp150 juta bagi atlet emas, Rp75 juta untuk perak, dan Rp37,5 juta bagi peraih perunggu.

Baca Juga :  Ketua KONI Lampung Selatan Nursamsi Mundur, Zakaria Ditunjuk sebagai Plt Ketua

Ketua Harian KONI Lampung, Amalsyah Tarmizi, memastikan pencairan bonus akan segera dilakukan setelah verifikasi rekening selesai.

“Untuk saat ini pemberian dana penghargaan dan pembinaan masih secara simbolis. Insya Allah, besok segera ditransfer setelah konfirmasi nomor rekening masing-masing. Jika semuanya sudah valid, pencairan akan dilakukan besok atau lusa,” ujar Amalsyah.

Baca Juga :  UIN Raden Intan Lampung Resmi Buka Program Doktor Ekonomi Syariah

Dalam ajang PON XXI/2024, Lampung berhasil mencapai target masuk 10 besar dengan raihan total 68 medali, yakni 22 emas, 16 perak, dan 30 perunggu. Sebanyak 365 atlet dari 54 cabang olahraga telah berjuang membawa nama daerah ke panggung nasional.

Acara malam penghargaan ini menjadi momentum penting bagi dunia olahraga Lampung, menegaskan komitmen pemerintah daerah dalam mendukung dan membina para atlet menuju prestasi lebih tinggi di masa depan. (***)

 

 

Follow WhatsApp Channel serambilampung.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Gubernur Lampung Resmikan KMP Dalom 1
Menelaah Arah DBOD Lampung: Jangan-Jangan “Desain Bingung Olahraga Daerah”?
KONI Lampung Selatan Gelar Rapat Teknis Jelang Kejuaraan Tarkam dan Porkab
Kejutan di Drachen! Unggulan Tumbang, April Juara Open Turnamen Billiar Dandim CupBilliar
128 Pebiliar dari Lampung dan Sumsel Adu Ketangkasan di Kejuaraan Drachen Dandim Cup 2025
Pemkab Lamsel Gelar Upacara Hari Sumpah Pemuda Di Aula Krakatau
Kejati Lampung Tahan Dendi Ramadhona Terkait Dugaan Korupsi Proyek SPAM
Kalianda Bandar Jaya, Hingga Kota Metro, Dibanjiri Rokok Ilegal
Berita ini 46 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 14 November 2025 - 17:24 WIB

Gubernur Lampung Resmikan KMP Dalom 1

Kamis, 13 November 2025 - 21:03 WIB

Menelaah Arah DBOD Lampung: Jangan-Jangan “Desain Bingung Olahraga Daerah”?

Selasa, 4 November 2025 - 16:54 WIB

KONI Lampung Selatan Gelar Rapat Teknis Jelang Kejuaraan Tarkam dan Porkab

Senin, 3 November 2025 - 08:02 WIB

Kejutan di Drachen! Unggulan Tumbang, April Juara Open Turnamen Billiar Dandim CupBilliar

Sabtu, 1 November 2025 - 12:13 WIB

128 Pebiliar dari Lampung dan Sumsel Adu Ketangkasan di Kejuaraan Drachen Dandim Cup 2025

Berita Terbaru

Kabel PJU Putus dicuri orang. (Foto.Ist)

Kriminal

Kabel Jalur PJU di Kalianda Banyak Di Curi

Jumat, 21 Nov 2025 - 16:37 WIB