Calon Ketua PWI Lampung Juniardi, Minta Dukungan Anggota PWI Lamsel
Wakil ketua Bidang Pembelaan Watawan PWI Lampung Juniardi, yang juga calon Ketua PWI Lampung bersilahturahmi ke kantor PWI perwakilan Lamsel, selasa (2/11).
Serambilampung.com - Wakil ketua Bidang Pembelaan Watawan PWI Lampung Juniardi, yang juga calon Ketua PWI Lampung bersilahturahmi ke kantor PWI perwakilan Lamsel, selasa (2/11).
Selain bersilahturahmi, kedatangan wartawan dengan cirikhas rambut Gondrong di kuncir ini, juga menyampaikan niat ingin mencalonkan diri sebagai ketua PWI lampung periode mendatang.
“selain silahturahmi, dalam kesempatan ini saya juga ingin menyampaikan niat saya untuk maju dalam pemilihan ketua PWI lampung Mendatang” Ujar Juniardi.
Di kempatan itu, dirnya menyampaiakn beberapa program yang akan dilakukan seandainya terpilih sebagai ketua PWI lampung.
“ kita harus benahi organisasi ini kedepan, termasuk SDM yang ada di sekertariat, semua harus kita buat cepat, seperti contoh kecil, pengurusan KTA, kalau bisa cepat kenapa harus lambat” kata Juniardi.
Karena itu, lanjut Juniardi, dirinya minta dukungan anggota PWI lamsel, untuk pencalonan dirinya.
“ tampa dukungan kawan kawan semua, apa yang kita harapkan bersama mustahil terwujud, karena itu saya minta dukungannya” tutup Juniardi.
Kedatangan Juniardi di PWI lamsel, di sambut ketua PWI lamsel Alpandi dan sejumlah anggota lainnya.
Di kesempatan itu Alpandi berujar, dirinya dan anggota pwi Lamsel, sangat berterimakasih atas silahturahmi Juniardi. Terkait pencalonan, PWI lamsel akan medukung penuh program ketua PWI mendatang, siapapun terpilih.
“ pada prinsipnya, Anggota PWI Lamsel akan mendukung penuh para calon ketua, dan semoga semua bisa berjalan lancer, dan menghasilkan ketua yang amanah” singkat Alpandi. ( Lim)